Tugas-tugas Ahli Kimia

Berdasarkan sifatnya maka ahli kimia memiliki tugas yang dapat ditampilkan sebagai berikut:

a)   Melakukan duplikasi dan memperbaiki produk alam yang sudah ada

Berbagai duplikasi yang telah dan sedang direncanakan antara lain produk plastik, produk bahan bakar minyak, produk obat-obatan, minuman dan makanan dan sebagainya. Berbagai produk plastik saat ini telah digunakan secara meluas dalam berbagai bidang, antara lain mengganti berbagai peran yang semula digunakan logam. Misalnya untuk atap, sebagai isolator menggantikan gabus atau kayu, penyekat dinding dan sebagainya.

Produk dari ban sintetis membuktikan bahwa ban hasil sintesis kimia dapat diperoleh jenis ban yang lebih baik kualitasnya dibandingkan tatkala belum menggunakan ban sintesis. Hal yang sama, diperolehnya bahan dengan kualitas yang lebih baik antara lain jenis kain yang di samping lebih baik kualitasnya juga pewarnaanya lebih unggul daripada menggunakan produk alam.

Semua produk industri, setelah muncul produk plastik maka produk-produk industri terutama yang semula terbuat dari logam digantikan dengan plastik. Menggunakan produk plastik ternyata dapat berfungsi lebih baik dari semula. Bila dikaitkan dengan kekuatan, produknya juga tidak lebih jelek dari kualitas sebelum digantikan dengan plastik.

Oleh karena kegunanannya yang bervariasi inilah para ahli kimia selalu melakukan inovasi agar produk-produka alam tersebut digantikan dengan produk buatan. Lewat penelitian dan pengujian berulang maka para ahli kimia dapat menggantikan atau melakukan duplikasi produk alam. Di samping itu juga selalu berupaya agar produk lewat ilmu kimia ini bisa memiliki kualitas yang lebih baik daripada produk alam yang ada.

b)   Menghasilkan zat yang baru dan memperoleh kegunaan baru yang lebih baik daripada produk yang sudah ada sebelumnya.

Banyak produk-produk lewat penelitian kimia memperoleh manfaat dari produk yang dihasilkan semakin baik. Kemajuan di bidang obat-obatan sangat memungkinkan kualitas obat menjadi beragam jenis dan merk. Obat dalam kemasan yang relatif mahal yang didapat di apotek-apotek merupakan produk kimia. Demikian juga produk minuman dan makanan dalam kemasan, hampir tak dapat dilepaskan dari proses kimia.

Inilah suatu kenyataan yang perlu disyukuri karena dengan proses kimia dapat dihasilkan produk baru di samping lebih baik kualitasnya juga bervariasinya merk dagang. Masyarakat dapat memilih produk yang sesuai dengan kebutuhannya. Dalam produk obat pembasmi hama juga dijumpai bermacam pestisida, germisida, herbisida yang cocok untuk keperluan hidup dan kehidupannya.

Hampir semua produk kimia terbaru memberikan bukti bahwa lewat ilmu kimia dapat diperoleh produk baru yang memiliki kegunaan lebih baik dari peroduk yang sudah ada. Produk tersebut terkait dengan penyediaan bahan makanan, perumahan, kendaraan, sandang dan papan. 

Di samping produk-produk yang bermanfaat disadari pula ada produk kimia yang merugikan bagi kesehatan lingkungan maupun pemakainya sendiri. Hal inilah yang perlu mendapatkan perhatian dalam implementasinya. 

0 Response to "Tugas-tugas Ahli Kimia "

Posting Komentar